• Jumat, 29 September 2023

Ada Raisa dan Kahitna di Love Music Festival, Sore Ini Atlesta Tampil Duluan

- Sabtu, 10 Juni 2023 | 17:12 WIB
Aksi panggung Atlesta di Love Music Festival. Foto Bagus Ary Wicaksono/kliktimes.com
Aksi panggung Atlesta di Love Music Festival. Foto Bagus Ary Wicaksono/kliktimes.com

KLIKTIMES.COM | MALANG - Love music festival 2023 di Graha Cakrawala sudah dimulai sore ini, Satu 10 Juni 2023. Nanti malam akan ada penampilan Raisa dan Kahitna.

Petang ini Atlesta menghingar bingarkan Panggung Love Music.
Atlesta adalah nama panggung dari solois asal Malang bernama Fifan Christa.

Sebelumnya menjadi keyboard player di band bernama Littlestar (2007-2011). Sebelum akhirnya memutuskan untuk ber-solo karir menggunakan nama Atlesta, awal tahun 2012, Fifan berangkat ke Thailand selama 6 bulan untuk mengerjakan proyek Musical Score untuk penyelenggaraan Festival tahunan Thailand, Songkran Festival. Di sanalah akhirnya beberapa ide awal, konsep mentah dari Atlesta dibentuk.

Sepulangnya ke Indonesia, Atlesta direalisasikan oleh Fifan lewat album perdana-nya Secret Talking (2012), lalu album kedua Sensation (2014), dan disusul dengan Sensation Deluxe beserta Film Perdana Dokumenter Atlesta : Lost After Lovv (2015) dan yang terakhir album ketiga-nya Gestures (2017).

Di penghujung 2018, Atlesta merilis singel terbarunya yang berbahasa Indonesia berjudul “Pesona”.  

Love Music Festival adalah sebuah Festival lagu-lagu bertemakan cinta. Hadir membawa tema Cinta yang universal, minor (patah hati), jomblo, penantian dan kasih tak sampai yang ujung2nya N.E.S (Never Ending Story).

Major dalam hal Kasih dan Sayang yang penuh keromantisan dan buaian cinta tanpa batas waktu. Kesemuanya Minor dan Major dalam Cinta campur aduk perlu kita rayakan secara Musikal dalam kewajaran kodrati kita sebagai manusia (human being). (cak/fat)

Editor: Deny Fathur Rahman

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Anies - Cak Imin ke Jember Galang Ulama di Tapal Kuda

Kamis, 28 September 2023 | 18:04 WIB

Partner Summit 2023 , PSSI Dapat Dana Rp 250 Milliar

Kamis, 28 September 2023 | 12:28 WIB
X