Pisang Goreng Cemilan Terenak Di Dunia, Kalahkan 50 Negara

- Kamis, 16 Februari 2023 | 17:25 WIB
Pisang Goreng
Pisang Goreng


KLIKTIMES.COM | JAKARTA- Pisang goreng Indonesia dinobatkan sebagai cemilan terenak di dunia dengan meraih jumlah point 4.60 mengalahkan Churros dan Donat yang padahal paling sering dikenal oleh masyarakat dunia.

Makanan Churros dari Italia mendapatkan point 4,30 dengan berada di posisi 9 sedangkan Donat Amerika Serikat berada di posisi ke 18 dengan perolehan point 4,10.
Pengakuan pisang goreng Indonesia dinobatkan sebagai cemilan terenak di dunia ini telah di akui oleh TasteAtlas.

TasteAtlas sendiri merupakan ensiklopedia yang berisikan informasi tentang informasi bahan makanan lokal, restoran autentik sampai dengan makanan dan minuman tradisional itu sendiri.

Tak salah memang TasteAtlas memlih pisang goreng sebagai cemilan makanan terenak di dunia karena pisang goreng memiliki cita rasa yang enak, manis, crispy dan lembut didalam.
Bahkan, pisang goreng bisa dipadukan dengan berbagai macam toping seperti ice cream, coklat, selai sampai yang pedas gurih.

Lebih dari 50 negara yang terdaftar sebagai pemilik makanan penutup atau dessert terbaik di dunia namun pisang goreng Indonesia dinobatkan sebagai cemilan terenak di dunia nomer satu.

Baca Juga: Pemprov Jatim dan Presiden RI Pesan Bibit Pisang Sang Mulyo

Menjadi ranking pertama pisang goreng telah di akui oleh TasteAtlas dalam daftar Best Deep-Fried Desserts In The World mengalahkan 50 negara besar seperti Amerika Serikat sampai Itali.

Dengan adanya pengakuan ini merupakan kebanggaan bagi Indonesia. Salah satu menu makanan gorengan yang terbilang sederhana ternyata mampu menembus kancah dunia.(lik)

 

Editor: Abdul Malik

Sumber: Urban Bandung

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Resep Kastengel Keju Super Chessy di Lidah

Selasa, 28 Februari 2023 | 12:59 WIB

Resep Kue Lidah Kucing, Renyah dan Gurih

Selasa, 28 Februari 2023 | 10:06 WIB

3 Rekomendasi Produk Mie Sehat, dari Bahan Organik

Kamis, 23 Februari 2023 | 04:30 WIB

Liburan ke Jogja? Wajib Cobain Gudeg Ini!

Rabu, 22 Februari 2023 | 17:01 WIB

Resep Mudah Bikin Cumi Goreng Krispi

Rabu, 15 Februari 2023 | 15:38 WIB

Resep Cumi Hitam, Praktis Banget!

Rabu, 15 Februari 2023 | 15:10 WIB

Kuliner Kota Blitar yang Wajib Diicip saat Visit

Kamis, 9 Februari 2023 | 06:30 WIB
X